Pengertian Price Action

 

 PRICE ACTION 

Pengertian Price Action

Price action adalah seni trading dengan menggunakan harga/price sebagai indikasi pengambilan keputusan pada saat bertransaksi. Ya, memahami price action itu lebih menjurus ke arah seni daripada sains walaupun memang pada saat membaca chart kita bisa menggunakan beberapa rules/guideline sebagai pemandu kita untuk menentukan harga. Yang pantas untuk di beli atau di jual. Sebagai seorang pemula akan sangat sulit mentukan titik buy dan sell hanya berdasarkan chart harga semata, namun bagi seorang yang berpengalaman chart adalah semua yang di perlukan. Dari chart, bisa terlihat dimana sebuah support/resistance yang kuat, dari pembentukan candlestick/bar chart bisa terlihat apakah buyer atau seller yang mendominasi pergerakan harga. Dan yang paling penting adalah, dari chart bisa saya simpulkan dimana entry, exit yang mempunyai R/R dan probabilitas tinggi.

Price action cendrung menjelaskan bagaimana memahami prillaku harga berdasarkan pergerakan harga yang sudah terbentuk dan menentukan keputusan kapan waktu yang tepat entry tanpa menggunakan indikator teknikal. Trader Price Action meyakini bahwa ada jejak jejak (Foot Print) yang di tinggalkan Big Institusion/Bank dari harga yang sudah terbentuk itu. Dengan memahami price action, trader mendapatkan gambaran arah pergerakan harga yang sedang dan sudah terjadi untuk digunakan sebagai alat analisa atau memprediksi arah harga selanjutnya. Informasi keuangan apa saja didunia ini yang diketahui (known) dan dapat diketahui (knownable) telah tercermin pada harga. Hal ini yang disebut discounted, dan pasar adalah tempat mekanisme discounted bekerja secara efisien, dimana event-event fundamental telah tercermin pada harga yang bergerak lebih awal karena persepsi itu tadi. Inilah yang disebut gerak “Smart Money" dari "informed buyer/seller" karena mereka memiliki akses dan sumber daya yang besar. Informed buyer/seller lebih sering bertindak sebelum "news" keluar, mungkin anda sering mendengar istilah "buy on rumours, sell on news", ini contohnya :


Reaksi Pelaku Pasar: sehari sebelum di umumkan nya Presiden USA, pelaku pasar merespon negatif dan sempat drop tajam, dan keesokan hari nya smart money masuk dengan kekuatan penuh.

“Pasar adalah tempat mekanisme discounted bekerja secara efisien, dimana event-event fundamental telah tercermin pada harga yang bergerak lebih awal karena persepsi itu tadi"

 


Post a Comment for "Pengertian Price Action"

close